Sayembara New Branding FIKes UMM

Jum'at, 01 Desember 2023 00:00 WIB   Fakultas Ilmu Kesehatan Administrator

Sayembara new branding Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKes) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) merupakan identitas baru yang di desain khusus untuk mewakili pesan dari program studi ilmu keperawatan, farmasi dan fisioterapi. Sayembara terdiri dari kategori desain logo dan desain template ppt.

Persyaratan Peserta

  1. Berlaku hanya bagi Alumni FIKes atau Mahasiswa FIKes
  2. Sayembara tidak dipungut biaya (gratis)

Kriteria Desain

  1. Desain merupakan karya asli sayembara, bukan meniru/ menjiplak desain yang sudah ada
  2. Desain tidak mengandung unsur pornografi dan isu SARA ataupun profokatif
  3. Desain belum pernah diikutsertakan pada lomba dan/atau dipublikasikan sebelumnya
  4. Desain yang telah diikutsertakan pada sayembara menjadi milik FIKes
  5. Desain logo dan template ppt harus mewakili identitas logo dan warna masing-masing program studi keperawatan (tosca), farmasi (indigo), fisioterapi (navy blue). 
  6. Diperbolehkan berkreasi terhadap palette color tetapi tetap mewakili warna identitas setiap program studi 
  7. Karya didesain menggunakan format cdr dan pptx
  8. Desain logo dan template ppt dikirimkan dalam format pdf dengan menyertakan konsep desain dengan menyertakan filosofinya
  9. Desain yang menjadi pemenang sepenuhnya akan menjadi hak cipta atau milik FIKes UMM
  10. Keputusan penetapan pemenang tidak dapat diganggu gugat
  11. Pemenang akan diumumkan melalui media sosial program studi ilmu keperawatan, farmasi dan fisioterapi
  12. Pemenang akan menandatangani pernyataan penyerahan hak cipta desain
  13. Ketentuan karya tagline mengikuti poin yang telah dijelaskan diatas. Namun, tagline harus mewakili visi misi FIKes UMM dan berbahasa inggris, mudah diingat, singkat, terdiri dari beberapa kata serta jelas, contoh "leading on knowledge innovation".

Persyaratan Administrasi & Teknis

  1. Setiap peserta dapat mengirimkan beberapa hasil karyanya dengan batasan maksimal 2 karya logo, template ppt dan tagline.
  2. Melampirkan identitas diri (nama lengkap, alamat, program studi (KTM jika ada), mahaiswa/i atau alumni, nomer whatsapp)
  3. Peserta yang dinyatakan menjadi pemenang wajib melampirkan surat pernyataan yang menjelaskan bahwa karya yang disayembarakan adalah karya asli bukan hasil menjiplak dan bersedia bertanggung jawab dikemudian hari jika ditemukan tindak kecurangan
  4. Peserta harus bersedia melakukan penyesuaian kembali / revisi pada karyanya jika diperlukan oleh pihak FIKes
  5. FIKes berhak menggunakan tagline, logo dan template yang telah dinyatakan menjadi pemenang untuk kepentingan apapun, tanpa adanya kewajiban memberikan royalti kepada pemenang

Tata Cara Sayembara

  1. Buat desain berdasarkan ketentuan yang telah ditetapkan
  2. Mengirim karya desain ke tautan email: humasfikes@umm.ac.id dengan Subjek SAYEMBARA LOGO atau SAYEMBARA TAGLINE, jika mengikuti lebih dari satu dapat menuliskan SAYEMBARA LOGO - TEMPLATE PPT - TAGLINE dan body email IDENTITAS DIRI serta melampirkan karya sesuai format yang telah ditentukan
  3. File karya diberikan nama Nama Lengkap_Sayembara Logo dan/atau Template 
  4. Mengikuti akun resmi instagram fisioterapiumm, keperawatan_umm, farmasi.umm_malangofficial

Narahubung

Apabila terdapat pertanyaan, peserta dapat menghubungi whatsapp humas +62 812-3530-3316

Shared: